TERCAPAI TIDAK PROGRAM INTERNAL AUDIT DI PT ANDA?

Dalam Perusahaan yang sudah sertifikasi suatu sistem. Audit internal PASTI dilakukan. Kenapa PASTI? Kalau tidak dilakukan maka sistem akan dianggap GAGAL saat diaudit oleh Badan Sertifikasi. Bukti Audit Internal dilakukan bisa dilihat dari laporan audit internalnya, apalagi kalau ada temuan ketidaksesuaian dan saran perbaikan. Laporan pasti dibuatkan dengan Analisa dan tindakan terhadap masalah dan penyebab masalah, kemudian diikuti dengan perubahan sistem: misalkan dengan penambahan atau perubahan alat/personal, perubahan layout, perubahan prosedur, form dll. Bahkan hasil Audit Internal dilaporkan dan kemudian dimeetingkan dalam meeting Manajemen, ya ini harusnya dilakukan karena semua itu adalah permintaan pasal tentang AUDIT INTERNAL di semua sistem manajemen.

Pertanyannya apakah Program Audit Internal yang dilakukan mempunyai tujuan tertentu? Kemudian dimonitoring untuk memastikan sejauh mana Tujuan Program Audit Internal yang sudah direncanakan itu tercapai? Maksudnya tujuan itu adalah Sasaran Audit Internal yang ditentukan sebelum Internal Audit dilakukan. Di persyaratan ISO 19011 pasal 5 diminta ada Program Audit Internal dengan lingkup tertentu. Dimana Program audit ini mempunyai tujuan/sasaran yang kemudian dipantau terus menerus melalui pelaksanaan audit internal.

Misalkan di tahun 2023 di awal tahun dibuatkan program audit dengan tujuan memfollow up status action plan dari meeting-meeting yang dilakukan selama 2022 di PT AAA, terutama terkait dengan produksi, kapasitas, pengiriman dan problem dari external atau internal. Di PT AAA, Koordinator sistem sudah mengidentifikasi semua status action meeting-meeting, selama ini hasil meeting-meeting memang dilaporkan dalam meeting internal, tetapi sejauh ini apakah pelaksanaannya sudah benar-benar dilaksanakan dan efektif? Terutama dengan perbaikan-perbaikan di proses utama, kalaupun tidak efektif apakah ada action plan berikutnya dan bagaimana pelaksanaan action plan berikutnya itu? Sudah dilakukan/belum? Atau efektif atau belum

Lihat Flow Bagan monitoring audit internal di suatu Perusahaan.

Jadi audit internal harus sampai efektif bukan hanya terhadap laporan temuannya saja, tetapi juga terhadap sasaran program auditnya. Bagaimana pembentukan program audit di perusahan kita? Apakah program audit sudah sesuai juga dengan masalah/tantangan di Perusahaan kita. Sehingga memang audit itu diperlukan, bukan hanya kesesuaian sistem saja tetapi membantu Perusahaan kita lebih efektif lagi.

 

Salam

Improvementqhse